Wednesday, November 24, 2010

Mabuk Arak Tradisional Puluhan Mahasiswa dari 2 Kampus Terlibat Tawuran

Perang batu antara kedua kelompok mahasiswa di Kupang, Nusa Tenggara Timur tak terelakan lagi. Senin siang, dua kelompok mahasiswa ini yakni mahasiswa Akademik Teknik Kupang atau ATK dan mahasiswa Fakultas Perguruan dan Ilmu Pendidikan atau FKIP Universitas Nusa Cendana Kupang (Undana) terlibat tawuran dan perang batu.

Tawuran ini merupakan kelanjutan dari peristiwa yang sama Jumat lalu. Tapi Senin pagi kemarin, mereka sepakat untuk berdamai dengan menggelar pertemuan sambil minum sopi, sejenis minuman tradisional yang beralkohol. Mereka menengak sopi sampai semuanya mabuk, hingga pertemuan perdamaian itu berubah menjadi arena perkelahian.

Aparat Polresta Kupang yang datang kelokasi kejadian berulangkali melepaskan tembakan peringatan untuk membubarkan aksi tawuran ini. Dua oknum mahasiswa ATK Kupang diamankan aparat kepolisian karena diduga sebagai dalang dibalik aksi tawuran ini. Akibat tawuran ini, sejumlah fasilitas kampus milik FKIP Undana hancur, bahkan dua unit sepeda motor milik mahasiswa juga rusak parah.
http://www.indosiar.com/patroli/88360/puluhan-mahasiswa-dari-2-kampus-terlibat-tawuran

No comments:

Post a Comment